Rabu, 02 Februari 2011

Jelang Tahun Baru Imlek, Vihara Mulai Ramai Pengunjung
Tya Eka Yulianti - detikBandung




Bandung - Perayaan Tahun Baru Cina atau Imlek hanya tinggal menghitung jam. Vihara Satyabudhi di Jalan Klenteng Bandung sejak sore ini pun mulai ramai didatangi para pengunjung yang akan melakukan sembahyang.

Salah seorang penjaga vihara, Mulyadi menuturkan, beberapa pengunjung mulai berdatangan sejak siang ini. Semakin sore semakin banyak saja yang datang untuk bersembahyang.

"Dari tadi siang sih yang datang baru 2 atau 3 orang. Makin sore makin ramai. Nanti paling ramai sekitar pukul 21.00 WIB dan 22.00 WIB," ujar Mulyadi kepada detikbandung, Rabu (2/1/2011).

Ia menuturkan, pengunjung vihara tak hanya berasal dari warga sekitar Bandung saja, namun juga banyak yang berasal dari luar Bandung.

"Banyak juga yang dari luar Bandung. Ada yang dari Jakarta, Bekasi, mereka datang sengaja mau sembahyang Tahun Baru di sini," katanya.

Salah seorang pengunjung, Rudi (43) mengaku memilih datang lebih awal ke vihara agar tidak terlalu ramai. Warga Sukajadi itupun berharap mendapat berkah dan kelancaran di tahun Keclinci ini.

"Kalau malam, terlalu ramai dan jadinya sesak. Jadi saya pilih sembahyangnya sore saja. Doanya, semoga bisnis lancar dan sukses," katanya.

Untuk persiapan malam tahun baru, saat ini di bagian belakang vihara tengah disusun lilin-lilin besar yang akan dinyalakan tengah malam nanti. Jumlah lilin berukuran 1,5 meter itu ada sekitar 300 buah.

Pantauan detikbandung, belasan pekerja tengah menyusun lilin besar berwarna merah tersebut pada rangkaian bambu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar