Weekend di Bandung Yuk!
Roemah Enak-enak, One Stop Shopping Makanan Nusantara
Bagi Anda penggemar kuliner dan ingin melengkapi pengalaman menyantap aneka makanan Nusantara, tidak perlu repot-repot mengeluarkan ongkos yang besar. Karena hanya datang ke Roemah Enak-enak di Jalan Cihapit No 33 saja, Anda sudah bisa menikmati aneka sajian khas nusantara.
Selain menu utama, ada juga roti kukus, roti bakar, tahu petis, lotek, karedok, lumpia basah, yang bisa Anda temukan di gerobak jajanan ringan. Tempatnya cukup luas dan nyaman, harganya pun irit di kantong. Anda bisa mencicipi aneka menu mulai dari Rp 2.000 hingga Rp 25 ribu.
Kriuk-kriuk...Renyah dan Pedasnya Gurame Kaget
Menyantap ikan gurame goreng mungkin sudah biasa, tapi gurame pedas yang bikin kaget mungkin belum pernah Anda coba. Yang ditonjolkan ikan gurame pedas kaget ini memang sambalnya. Sambalnya terdiri dari irisan cabai rawit berwarna merah, bawang putih, bawang merah, daun jeruk, dan beberapa bahan lainnya. Warnanya yang merah mencolok semakin menggugah selera.
Menu andalan Sanade Resto, Jalan Sulanjana No 24 ini pas untuk disantap bersama teman atau keluarga. Ikan yang digunakan ikan Gurame segar dengan berat setengah kilogram. Jadi bisa dimakan sampai 3 orang. Harga satu porsi ikan ini Rp 45 ribu saja.
Bandung Trademark
Bagi Anda yang ingin mencari hasil kreasi para designer dan pengusaha muda Bandung, datang saja ke 'Trademark' di Paris Van Java Mal. Sebuah event dengan konsep market indoor pertama di Bandung ini digelar selama 4 hari mulai 10-13 Februari 2011.
Beragam merek seperti UNKL 347, Moozee, Nutz, Noots Jeans, Bloody Joe dan puluhan brand laiinya dipajang di sana. Selain itu di deretan kuliner juga ada Bober Cafe, My Lunch Box, Juice Garden, dan lainnya.
Pertunjukan Trah 'Sarupaning Beja'
Gelaran ini merupakan pertunjukan kontemporer musik, visual, dan tar yang diadaptasi dari sebuah mantra tua yang biasa dituturkan pada kesenian Gembyung Indramayu Jawa Barat. Acara yang digelar di CCF Bandung, Jalan Purnawarman 32 ini akan digelar Sabtu (12/2/2011) mulai dari pukul 18.00 WIB hingga 21.00 WIB.
Musisi yang hadir di acara tersebut di antaranya yakni, Risa Saraswati (Sarasvati), Ade Munir (Bassist Pure Saturday), Sri Rejeki (Juru mamaos tembang Cianjuran) dan lainnya.
(avi/avi)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar